GAMBARAN MOTIVASI DAN LINGKUNGAN KERJA DENGAN KINERJA DI UNIT RAWAT INAP RSIA IBI SURABAYA

Damayanti, Fakhrunnisak Nabila (2024) GAMBARAN MOTIVASI DAN LINGKUNGAN KERJA DENGAN KINERJA DI UNIT RAWAT INAP RSIA IBI SURABAYA. Diploma thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.

[img] Text
COVER.pdf

Download (386kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (5kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (148kB)
[img] Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf

Download (21kB)
[img] Text
BAB III KERANGKA KONSEPTUAL.pdf

Download (15kB)
[img] Text
BAB VI PENUTUP.pdf

Download (5kB)

Abstract

Pentingnya peningkatan kinerja petugas dalam suatu pelayanan kesehatan agar bisa meningkatkan mutu pelayanan rumah sakit karena kinerja merupakan salah satu tonggak dari pelayanan rumah sakit. Kinerja yang berkualitas juga dipengaruhi oleh adanya motivasi kerja yang tinggi dan lingkungan kerja yang sesuai, dengan adanya motivasi kerja yang tinggi dan lingkungan kerja yang sesuai diharapkan dapat meminimalisir kurangnya kinerja di unit rawat inap RSIA IBI Surabaya. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan gambaran motivasi kerja dan lingkungan kerja dengan kinerja di unit rawat inap RSIA IBI Surabaya. Penelitian ini menggunakan deskriptif kuantitatif dengan menggunakan instrument penelitian dengan lembar observasi dan kuesioner. Penelitian ini menggunakan total sampling karena menggunakan semua populasi dalam sampel. Variabel yang digunakan pada penelitian ini yaitu motivasi kerja, lingkungan kerja, dan kinerja. Hasil penelitian diperoleh bahwa motivasi kerja di unit rawat inap dengan ratarata 48,27% termasuk kategori rendah, lingkungan kerja di unit rawat inap dengan ratarata 49,12% termasuk kategori rendah, dan kinerja di unit rawat inap dengan rata-rata ketidaklengkapan pengisian formulir informed consent 10,35% sehingga belum 100% lengkap. Oleh karena itu motivasi kerja bisa dilakukan dengan mengadakan evaluasi motivasi terkait kemandirian petugas di unit rawat inap termasuk pada saat mengisi kelengkapan formulir informed consent, lingkungan kerja bisa dilakukan dengan mengadakan pertemuan rutin misalnya setiap 1 bulan satu kali yang dimana dalam pertemuan tersebut terdiri dari pihak dokter, perawat, bidan, dan rekam medis di unit rawat inap yang membahas mengenai penerapan lingkungan kerja yang kondusif, dan untuk kinerja bisa dilakukan dengan mengadakan pelatihan serta evaluasi kinerja secara rutin terhadap seluruh petugas di unit rawat inap terkait kinerja pada saat pengisian kelengkapan formulir informed consent sehingga pengisian formulir informed consent di unit rawat inap bisa 100% lengkap. Kata Kunci: Rumah Sakit, Rawat Inap, Motivasi Kerja, Lingkungan Kerja, Kinerja

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Rumah Sakit, Rawat Inap, Motivasi Kerja, Lingkungan Kerja, Kinerja
Subjects: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 651 Layanan kantor > 651.504 261 Rekam Medik
Divisions: Program Studi > D3 Rekam Medik dan Informasi Kesehatan
Depositing User: Nazilatur Rohmah
Date Deposited: 03 Jul 2024 04:31
Last Modified: 03 Jul 2024 04:31
URI: http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/703

Actions (login required)

View Item View Item