Kartika, Ananda Citra (2019) ANALISIS PENGARUH KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA BAGIAN TATA USAHA DI RUMAH SAKIT JIWA MENUR PROVINSI JAWA TIMUR. Undergraduate thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.
Text
COVER.pdf Download (68kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (55kB) |
|
Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf Download (88kB) |
|
Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf Download (98kB) |
|
Text
BAB III KERANGKA KONSEPTUAL.pdf Download (20kB) |
|
Text
BAB VI PENUTUP.pdf Download (59kB) |
Abstract
Rumah Sakit Jiwa Menur merupakan rumah sakit khusus jiwa kelas A pendidikan, dan sebagai pusat rujukan rumah sakit khusus jiwa setingkat Kabupaten/Kota. Dalam hal ini tingkat kepuasan pekerja yang rendah berakibat terganggunya aktivitas seseorang pegawai dalam mencapai tujuannya, karena kepuasan kerja merupakan salah satu indikator keefektifan kinerja seseorang. Berdasarkan data yang diperoh yaitu capaian dari indeks kepuasan pegawai dalam kurun waktu 4 tahun terkahir adalah fluktuatif, yaitu terjadi peningkatan pada tahun 2015 dan menurun pada tahun 2014 serta 2016. Dengan penjelasan diatas menyatakan bahwa adanya keterkaitan antara kepuasan kerja dengan kinerja pegawai. Maka peneliti memutuskan untuk melakukan penelitian mengenai Kepuasan Kerja terhadap Kinerja Pegawai Pada Bagian Tata Usaha Di Rumah Sakit Jiwa Menur Provinsi Jawa Timur. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan rancangan penelitian cross sectional. Sampel penelitian ini sebanyak 25 orang. Metode pengumpulan data terdapat dua yaitu data primer menggunakan pengisian kuesioner sedangkan pada data sekundernya menggunakan hasil indeks kepuasan pegawai dirumah sakit. Analisis data menggunakan analisa deskriptif dan pengolahan data menggunakan program aplikasi SPSS (Statistical Package for the Social Sciences). Pada hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 25 responden penelitian mempunyai kepuasan kerja yang yang secara simultan berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai dengan diperoleh hasil nilai yang didapat pada Fhitung ≥ Ftabel (22.275 ≥ 4.28) dengan mempunyai nilai signifikansi sebesar 0.000, serta kepuasan kerja secara simultan juga berpengaruh positif terhadap kinerja dengan ditunjukkannya hasil nilai thitung ≥ ttabel sebesar (4,720 ≥ 2,068). Karena kepuasan kerja pegawai juga berpengaruh terhadap kinerja pegawai itu sendiri, oleh karena itu, disarankan untuk pegawai mempertahankan kepuasan kerja agar kinerja pegawai juga ikut tetap baik. Kata Kunci : Kepuasan Kerja Pegawai, Kinerja Pegawai, Rumah Sakit.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kepuasan Kerja Pegawai, Kinerja Pegawai, Rumah Sakit. |
Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan kesejahteraan sosial > 362 Masalah dan layanan, kesejahteraan sosial pada sekelompok orang > 362.11 Administrasi Rumah Sakit |
Divisions: | Program Studi > S1 Administrasi Rumah Sakit |
Depositing User: | Indri Hartatiek Poerwatiningsih |
Date Deposited: | 02 Sep 2021 07:00 |
Last Modified: | 25 Mar 2022 14:38 |
URI: | http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/148 |
Actions (login required)
View Item |