ANALISIS KEBUTUHAN PEGAWAI UNIT BPJS DAN VERIFIKASI BERDASARKAN BEBAN KERJA DI RUMAH SAKIT ISLAM SURABAYA

Wulandari, Suci (2020) ANALISIS KEBUTUHAN PEGAWAI UNIT BPJS DAN VERIFIKASI BERDASARKAN BEBAN KERJA DI RUMAH SAKIT ISLAM SURABAYA. Undergraduate thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.

[img] Text
COVER.pdf

Download (63kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (17kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (108kB)
[img] Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf

Download (154kB)
[img] Text
BAB III KERANGKA KONSEPTUAL.pdf

Download (15kB)
[img] Text
BAB VI PENUTUP.pdf

Download (15kB)

Abstract

Berdasarkan hasil wawancara dengan kepala Unit BPJS dan Verifikasi Rumah sakit islam Surabaya belum pernah dilakukan perhitungan beban kerja pada Unit BPJS dan Verifikasi. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis jumlah kebutuhan tenaga kerja di Unit BPJS dan Verifikasi Rumah Sakit Islam Surabaya yang akan disesuaikan dengan beban kerja yang ada. Metode Work Indicator Staffing Need (WISN) adalah metode untuk menghitung kebutuhan tenaga kerja berdasarkan beban kerja. Dengan adanya analisis atau pengukuran beban kerja dapat dilakukannya pengambilan keputusan yang berbasis bukti ilmiah. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional yang bertujuan untuk mendeskripsikan mengenai situasi atau kejadian tertentu yang menekankan pada waktu pengukuran data dalam satu kali pada satu waktu. Selain itu, dalam kegiatan penelitian menggunakan teknik sampling jenuh yang artinya suatu teknik bila semua populasi dijadikan sampel. Pengambilan data menggunakan instrumen kuesioner, metode wawancara, dan telaah dokumen. Pengambilan data primer dilakukan dengan menggunakan instrumen kuesioner dan wawancara. Data sekunder diperoleh dengan cara telaah dokumen. Hasil dari penelitian didapatkan kebutuhan tenaga yaitu sebanyak 25 orang namun pada kenyataannya dilaksanakan oleh 21 tenaga kerja yang aktif. Dari hasil penelitian ini disarankan untuk menambah atau melakukan mutasi tenaga dari bagian lain serta menyetarakan bagian tugas untuk setiap sub unit. Kata Kunci: Tenaga, Beban Kerja, Work Indicator of Staffing Need (WISN)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Tenaga, Beban Kerja, Work Indicator of Staffing Need (WISN)
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan kesejahteraan sosial > 362 Masalah dan layanan, kesejahteraan sosial pada sekelompok orang > 362.11 Administrasi Rumah Sakit
Divisions: Program Studi > S1 Administrasi Rumah Sakit
Depositing User: Indri Hartatiek Poerwatiningsih
Date Deposited: 21 Aug 2021 13:54
Last Modified: 07 Feb 2022 04:00
URI: http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/63

Actions (login required)

View Item View Item