FAKTOR PENYEBAB KETIDAKLENGKAPAN PENGISIAN REKAM MEDIS ELEKTRONIK PASIEN RAWAT JALAN DI RSUD BHAKTI DHARMA HUSADA SURABAYA

Suherman, Medyana Putri (2023) FAKTOR PENYEBAB KETIDAKLENGKAPAN PENGISIAN REKAM MEDIS ELEKTRONIK PASIEN RAWAT JALAN DI RSUD BHAKTI DHARMA HUSADA SURABAYA. Diploma thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.

[img] Text
COVER.pdf

Download (173kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (14kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (140kB)
[img] Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf

Download (29kB)
[img] Text
BAB III KERANGKA KONSEPTUAL.pdf

Download (17kB)
[img] Text
BAB VI PENUTUP.pdf

Download (54kB)

Abstract

Mutu pelayanan kesehatan dapat dicapai dengan penilaian beberapa aspek, salah satunya adalah kualitas kelengkapan pengisian rekam medis. Ketidaklengkapan informasi dalam pengisian rekam medis dapat menjadi masalah karena rekam medis dapat memberikan informasi terinci tentang pengobatan/tindakan yang telah diberikan kepada pasien. RSUD Bhakti Dharma Husada telah menerapkan RME pada unit rawat jalan dengan menggunakan aplikasi bernama Hints. Terdapat ketidaklengkapan pada pengisian RME dengan presentase 60% pada 10 poliklinik dengan kunjungan terbanyak di bulan Maret. Oleh karena itu tujuan penelitian ini adalah menganalisis faktor penyebab ketidaklengkapan pengisian RME pasien rawat jalan di RSUD Bhakti Dharma Husada. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan observasional. Sampel pada penelitian ini berjumlah 265 rekam medis. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian pada komponen identifikasi, autentifikasi, dan pendokumentasian terisi dengan lengkap 100%, sedangkan pada komponen laporan penting presentase kelengkapan hanya mencapai 78%. Ketidaklengkapan pengisian RME disebabkan oleh beberapa faktor yaitu faktor man, faktor method, faktor material, faktor machine, dan faktor mother nature. Jadi, dapat disimpulkan bahwa pengisian RME belum sesuai dengan standar. Penyebab ketidaklengkapan pengisian RME yaitu tidak adanya SPO pengisian, evaluasi kelengkapan RME belum dilakukan secara berkesinambungan, tidak ada reward atau punishment, masih adanya bug atau error, terdapat beberapa perubahan inputan variabel, dan terdapat alat yang belum tersedia. Kata kunci : Mutu rekam medis, analisis kuantitatif, evaluasi kelengkapan, aplikasi Hints

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Mutu rekam medis nalisis kuantitatif evaluasi kelengkapan aplikasi Hints
Subjects: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 651 Layanan kantor > 651.504 261 Rekam Medik
Divisions: Program Studi > D3 Rekam Medik dan Informasi Kesehatan
Depositing User: Nazilatur Rohmah
Date Deposited: 01 Dec 2023 08:41
Last Modified: 01 Dec 2023 08:41
URI: http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/626

Actions (login required)

View Item View Item