Nabilla, Eka Ismi (2021) ANALISIS PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA PERAWAT PELAKSANA DI RUMAH SAKIT (SKRIPSI LITERATURE REVIEW). Undergraduate thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.
Text
COVER.pdf Download (57kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (24kB) |
|
Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf Download (78kB) |
|
Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf Download (208kB) |
|
Text
BAB V PENUTUP.pdf Download (21kB) |
Abstract
Peran kepemimpinan dan budaya organisasi sangat strategis dan penting dalam organisasi sebagai penentu keberhasilan dalam pencapaian visi, misi, dan tujuan organisasi. Budaya organisasi yang tepat serta gaya kepemimpinan yang efektif merupakan dasar untuk mencapai kesuksesan organisasi. Tujuan penelitian menggunakan pendekatan literature review ini untuk menganalisis serta menekankan adanya pengaruh budaya organisasi dan gaya kepemimpinan terhadap kinerja perawat pelaksana di rumah sakit. Studi literature review yakni peneliti mengulas, merangkum, dan menuliskan pemikiran beberapa pustaka seperti artikel, jurnal, buku, dan undang-undang. Penelusuran artikel penelitian ilmiah dari rentang tahun 2015-2021 dengan menggunakan database internet yang sudah terkoneksi dengan website jurnal seperti Indonesia One Search, Portal Garuda dan Google Schoolar terdapat 11 jurnal yang sesuai dengan kriteria inklusi peneliti. Berbagai artikel yang didapat menyatakan budaya organisasi yang dominan digunakan adalah Inovasi dan pengambilan resiko, perhatian terhadap detail, berorientasi pada hasil, berorientasi pada manusia, berorientasi tim, agresifitas dan stabilitas.Gaya kepemimpinan yang dominan digunakan adalah demokratis atau partisipatif, intruksi, islami, dan transformasional. Berbagai artikel menjelaskan ada pengaruh budaya organisasi dan gaya kepemimpinan terhadap kinerja perawat di rumah sakit. Serta diketahui tidak ada gaya kepemimpinan yang terbaik, artinya pemimpin yang baik yakni yang mampu mengadaptasikan gayanya sesuai dengan situasi tertentu. Kata kunci : budaya organisasi, gaya kepemimpinan, kinerja perawat
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Budaya organisasi, gaya kepemimpinan, kinerja perawat |
Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan kesejahteraan sosial > 362 Masalah dan layanan, kesejahteraan sosial pada sekelompok orang > 362.11 Administrasi Rumah Sakit |
Divisions: | Program Studi > S1 Administrasi Rumah Sakit |
Depositing User: | Indri Hartatiek Poerwatiningsih |
Date Deposited: | 26 Oct 2021 08:33 |
Last Modified: | 14 Jan 2022 15:03 |
URI: | http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/357 |
Actions (login required)
View Item |