Purnadani, Ni Putu Febry (2021) ANALISA FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB KETIDAKLENGKAPAN PENGISIAN BERKAS REKAM MEDIS (RAWAT JALAN DAN RAWAT INAP) DI RUMAH SAKIT (STUDI LITERATUR). Diploma thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.
Text
COVER.pdf Download (53kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (4kB) |
|
Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf Download (59kB) |
|
Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf Download (83kB) |
|
Text
BAB V PENUTUP.pdf Download (5kB) |
Abstract
Rekam medis adalah berkas yang berisikan catatan dari data-data pasien yang berisikan suatu informasi tentang identitas pasien, penyakit pasien, diagnosa penyakit pengobatan, segala pelayanan dan tindakan medis yang diberikan kepada pasien. Salah satu upaya untuk meningkatan mutu sarana pelayanan kesehatan yaitu dengan meningkatkan mutu pelayanan rekam medis yang meliputi kelengkapan, kecepatan dan ketepatan dalam memberikan informasi untuk kebutuhan pelayanan kesehatan. Ketidaklengkapaan pengisian rekam medis membuat terhambatnya hak pasien terhadap isi dari rekam medisnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor apa saja yang menyebabkan ketidaklengkapan pengisian berkas rekam medis di rumah sakit. Metode penelitian yang digunakan adalah literature review. Subjek penelitian ini adalah berkas rekam medis. Hasil penelitian dari studi literatur didapatkan beberapa faktor penyebab ketidaklengkapan pengisian berkas rekam medis berdasarkan faktor man yaitu ketidakdisiplinan, kesibukan, dan kesadaran dokter, faktor machine belum dilaksanakan monitoring dan evaluasi mengenai kelengkapan rekam medis, faktor method tidak ada sosialisasi SOP, faktor material susunan form yang kurang sistematis, faktor money sumber dana yang terbatas untuk mendukung kelengkapan rekam medis. Disarankan agar rumah sakit memperhatikan faktor-faktor tersebut sehingga ketidaklengkapan pengisian rekam medis dapat berkurang dan mutu pelayanan rekam medis dapat terjaga. Kata Kunci : ketidaklengkapan berkas, rekam medis, rumah sakit.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Ketidaklengkapan berkas, rekam medis, rumah sakit. |
Subjects: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 651 Layanan kantor > 651.504 261 Rekam Medik |
Divisions: | Program Studi > D3 Rekam Medik dan Informasi Kesehatan |
Depositing User: | Indri Hartatiek Poerwatiningsih |
Date Deposited: | 16 Oct 2021 15:07 |
Last Modified: | 15 Jan 2022 09:35 |
URI: | http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/340 |
Actions (login required)
View Item |