Wijaya, Dicky Adi (2023) ANALISIS KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA DI RUANG FILING DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. MOHAMAD SOEWANDHIE SURABAYA. Diploma thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.
Text
COVER.pdf Download (221kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (8kB) |
|
Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf Download (129kB) |
|
Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf Download (156kB) |
|
Text
BAB III KERANGKA KONSEPTUAL.pdf Download (51kB) |
|
Text
BAB VI PENUTUP.pdf Download (45kB) |
Abstract
Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) merupakan bagian yang berhubungan dengan kesehatan, keamanan, serta keselamatan orang yang bertugas pada suatu industri ataupun posisi profesi. Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) unit rekam medis dimaksudkan untuk mencegah, mengurangi, melindungi bahkan menghilangkan resiko kecelakaan kerja untuk petugas rekam medis diruang filing. Adapun beberapa macam potensi bahaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) unit rekam medis yaitu bahaya fisik, bahaya ergonomi dan bahaya kimia. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (K3) di Ruang Filing RSUD Dr. Mohamad Soewandhie Surabaya. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis kualitatif dengan pendekatan Cross-Sectional. Adapun subjek penelitian ini yaitu petugas rekam medis di ruang filing RSUD Dr. Mohamad Soewandhie Surabaya. Metode pengumpulan data dengan observasi dan wawancara. K3 bahaya fisik pada ruang filing meliputi suhu, pencahayaan, lantai sudah sesuai standart sehingga meningkatkan kinerja petugas. K3 bahaya ergonomi sudah sesuai standart seperti ketersediaan kursi dan komputer. K3 bahaya kimia di ruang filing berupa debu yang mengganggu kesehatan serta kinerja petugas. Kesimpulan dari penelitian ini, Potensi bahaya fisik sudah sesuai standart, bahaya ergonomi ada beberapa komputer LCD bercak hitam, bahaya kimia seperti debu dan gas mengganggu kesehatan serta kinerja petugas. Kata Kunci : K3(Keselamatan Kesehatan Kerja), Ruang Filing, Potensi Bahaya
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | K3(Keselamatan Kesehatan Kerja), Ruang Filing, Potensi Bahaya |
Subjects: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 651 Layanan kantor > 651.504 261 Rekam Medik |
Divisions: | Program Studi > D3 Rekam Medik dan Informasi Kesehatan |
Depositing User: | Nazilatur Rohmah |
Date Deposited: | 18 Jan 2024 04:14 |
Last Modified: | 18 Jan 2024 04:14 |
URI: | http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/685 |
Actions (login required)
View Item |