PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN PADA POLIKLINIK JANTUNG RUMAH SAKIT ISLAM SAKINAH MOJOKERTO TAHUN 2023

Alretha, Ashalia (2023) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN PADA POLIKLINIK JANTUNG RUMAH SAKIT ISLAM SAKINAH MOJOKERTO TAHUN 2023. Undergraduate thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.

[img] Text
COVER.pdf

Download (669kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (11kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (345kB)
[img] Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf

Download (212kB)
[img] Text
BAB III KERANGKA KONSEPTUAL.pdf

Download (368kB)
[img] Text
BAB VI PENUTUP.pdf

Download (13kB)

Abstract

Kualitas Pelayanan yang rendah berisiko menurunkan loyalitas pelanggan, hal ini dapat dilihat dari masih adanya komplain terhadap pelayanan rawat jalan dan jumlah kunjungan pasien yang naik turun. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Pelanggan Pada Poliklinik Jantung Di Rumah Sakit Islam Sakinah. Desain penelitian adalah Analitik Kuantitatif dengan pendekatan Croos Sectional. Objek penelitian adalah pasien Poliklinik Jantung Rumah Sakit Islam Sakinah. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode Simple Random Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 95 responden. Analisis data menggunakan Uji Validitas, Uji Reliabilitas dan Uji Regresi Linier Sederhana. Variabel dalam penelitian ini adalah Kualitas pelayanan, Word Of Mouth dan Minat Kunjungan Ulang. Mayoritas responden menilai Kualitas Pelayanan sangat baik (95,8%), menilai Word Of Mouth sangat baik (89,5%) dan menilai Minat Kunjungan Ulang sangat baik (86,3%). Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan sebesar 0,000 < 0,05 antara Kualitas Pelayanan terhadap Word Of Mouth. Terdapat pengaruh yang signifikan sebesar 0,000 < 0,05 antara Kualitas Pelayanan terhadap Minat Kunjungan Ulang. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh antara Kualitas Pelayanan terhadap Word Of Mouth maupun Minat Kunjungan Ulang. Rekomendasi dalam penelitian ini yaitu meningkatkan sub variabel Kualitas Pelayanan yang berpengaruh langsung terhadap Minat Kunjungan Ulang yaitu Tangibel, Atmosphere, Process Expertise, Safety Measure, Reliability, Operational Activity, Communication Activity. Meningkatkan sub variabel Kualitas Pelayanan yang berpengaruh langsung terhadap Word Of Mouth yaitu Interaction Activity dan Relationship Activity. Kata Kunci : Kualitas Pelayanan, Loyalitas Pelanggan, Word Of Mouth, Minat Kunjungan Ulang

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Pelayanan Loyalitas Pelanggan Word Of Mouth Minat Kunjungan Ulang
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan kesejahteraan sosial > 362 Masalah dan layanan, kesejahteraan sosial pada sekelompok orang > 362.11 Administrasi Rumah Sakit
Divisions: Program Studi > S1 Administrasi Rumah Sakit
Depositing User: Nazilatur Rohmah
Date Deposited: 20 Nov 2023 04:42
Last Modified: 20 Nov 2023 04:42
URI: http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/612

Actions (login required)

View Item View Item