FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENERAPAN PERILAKU KEBERSIHAN TANGAN (HAND HYGIENE) PADA PERAWAT DI RUMAH SAKIT

Jehomo, Adventina Lupita Rem (2022) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENERAPAN PERILAKU KEBERSIHAN TANGAN (HAND HYGIENE) PADA PERAWAT DI RUMAH SAKIT. Undergraduate thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.

[img] Text
COVER.pdf

Download (212kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (16kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (53kB)
[img] Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf

Download (55kB)
[img] Text
BAB V PENUTUP.pdf

Download (15kB)

Abstract

Kebersihan tangan merupakan membersihkan tangan dengan sabun dan air (handwash) atau handrub berbasis alkohol yang bertujuan mengurangi atau mencegah berkembangnya mikroorganisme di tangan. Terdapat beberapa persoalan yang diindikasikan terkait dengan penerapan kebersihan tangan pada perawat di rumah sakit yaitu tingkat kepatuhan perawat terkait kegiatan kebersihan tangan masih di bawah 50%. Penerapan perilaku kesehatan seperti kebersihan tangan dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu faktor predisposisi, faktor pemungkin, faktor penguat, faktor personal dan faktor situasional. Tujuan dari penelitian literatur review ini untuk mengetahui penerapan kebersihan tangan pada perawat di rumah sakit dengan menggunakan metode literatur review. Studi literatur review ini diperoleh dari penelusuran artikel penelitian ilmiah dari rentang tahun 2013-2022 dengan menggunakan website Google Scholar, NCBI, PubMed, dan PMC. Terdapat 20 jurnal yang sesuai dengan kriteria inklusi dan sesuai dengan pertanyaan penelitian. Hasil dari penelitian adalah : 1) ada lima faktor yang mempengaruhi penerapan kebersihan tangan yaitu faktor predisposisi, faktor pemungkin, faktor penguat, faktor personal dan faktor situasional, 2) faktor yang paling dominan mempengaruhi penerapan kebersihan tangan di rumah sakit yaitu faktor predisposisi terutama pada variabel pengetahuan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah teori yang digunakan dalam jurnal yang direview menggunakan teori dari Lawrence Green dan Notoatmodjo (2010) yang membahas tentang faktor yang mempengaruhi perilaku kebersihan tangan ada faktor predisposisi, faktor pemungkin, faktor penguat dan faktor situasional, dan faktor yang paling dominan mempengaruhi penerapan perilaku kebersihan tangan adalah faktor predisposisi terutama pada variabel pengetahuan. Kata Kunci : Kebersihan tangan, Faktor yang Mempengaruhi

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kebersihan tangan, Faktor yang Mempengaruhi
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan kesejahteraan sosial > 362 Masalah dan layanan, kesejahteraan sosial pada sekelompok orang > 362.11 Administrasi Rumah Sakit
Depositing User: Nazilatur Rohmah
Date Deposited: 01 Mar 2023 03:49
Last Modified: 01 Mar 2023 03:49
URI: http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/495

Actions (login required)

View Item View Item