ANALISIS FAKTOR PENYEBAB KETIDAKLENGKAPAN PENGISIAN DATA MEDIS PADA SISTEM INFORMASI MANAJEMEN RUMAH SAKIT (SIMRS) RAWAT JALAN DI RUMAH SAKIT UNIVERSITAS AIRLANGGA SURABAYA

Susanti, Ekie Dwi (2022) ANALISIS FAKTOR PENYEBAB KETIDAKLENGKAPAN PENGISIAN DATA MEDIS PADA SISTEM INFORMASI MANAJEMEN RUMAH SAKIT (SIMRS) RAWAT JALAN DI RUMAH SAKIT UNIVERSITAS AIRLANGGA SURABAYA. Diploma thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.

[img] Text
COVER.pdf

Download (118kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (20kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (86kB)
[img] Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf

Download (69kB)
[img] Text
BAB V PENUTUP.pdf

Download (54kB)

Abstract

Menurut Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 129 Tahun 2008 tentang Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit bahwa rekam medis yang lengkap adalah rekam medis yang telah diisi lengkap oleh dokter dalam kurun waktu <24 jam setelah selesai pelayanan rawat jalan dengan standar 100%. Berdasarkan survei awal yang telah dilakukan di Rumah Sakit Universitas Airlangga Surabaya diketahui bahwa masih terdapat ketidaklengkapan data medis pada pengisian terapi obat sebanyak 182 data medis (39,2%). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui faktor penyebab ketidaklengkapan pengisian data medis pada Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit rawat jalan di Rumah Sakit Universitas Airlangga Surabaya pada pengisian diagnosa, tindakan, anamnesa, terapi obat dan pemeriksaan objektif. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ketidaklengkapan pengisian data medis pada Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit rawat jalan di Rumah Sakit Universitas Airlangga Surabaya ada pada pengisian diagnosa sebanyak 67 data medis (2%), pengisian tindakan sebanyak 48 data medis (1,4%), pengisian anamnesa sebanyak 127 data medis (3,58%), pengisian terapi obat sebanyak 1419 data medis (40,44%) dan pengisian pemeriksaan objektif sebanyak 620 data medis (17,72%). Kesimpulan dari penelitian ini masih terdapat pengisian data medis kurang dari 100%. Faktor penyebab yang mengakibatkan ketidaklengkapan pengisian data medis adalah terdapat kendala pada jaringan internet dan aplikasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit. Untuk itu perlu ditingkatkan kualitas jaringan internet dan pengembangan aplikasi Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit. Kata Kunci : Ketidaklengkapan, Pengisian Data Medis, Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit. Standar Pelayanan Minimal, Rawat Jalan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Ketidaklengkapan, Pengisian Data Medis, Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit. Standar Pelayanan Minimal, Rawat Jalan.
Subjects: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 651 Layanan kantor > 651.504 261 Rekam Medik
Divisions: Program Studi > D3 Rekam Medik dan Informasi Kesehatan
Depositing User: Indri Hartatiek Poerwatiningsih
Date Deposited: 24 Feb 2023 07:22
Last Modified: 24 Feb 2023 07:22
URI: http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/466

Actions (login required)

View Item View Item