ANALISIS KELENGKAPAN REKAM MEDIS UNTUK PENGAJUAN KLAIM BPJS PADA RUMAH SAKIT UMUM HAJI SURABAYA

Eldivira, Azza F. Rizqi (2021) ANALISIS KELENGKAPAN REKAM MEDIS UNTUK PENGAJUAN KLAIM BPJS PADA RUMAH SAKIT UMUM HAJI SURABAYA. Diploma thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.

[img] Text
COVER.pdf

Download (57kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (5kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (53kB)
[img] Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf

Download (87kB)
[img] Text
BAB III KERANGKA KONSEPTUAL.pdf

Download (7kB)
[img] Text
BAB VI PENUTUP.pdf

Download (41kB)

Abstract

Rekam medis yang lengkap merupakan faktor yang sangat penting dalam pengklaiman BPJS sehingga dapat digunakan sebagai dasar untuk perincian biaya pelayanan kesehatan yang dibayar oleh pasien serta merupakan dasar untuk quality assurance. Sedangkan rekam medis yang tidak lengkap akan menghambat dalam pemberian informasi pelaporan. Berkas klaim BPJS yang tertunda akan menyebabkan pembayaran klaim BPJS ke Rumah Sakit terlambat dan merugikan cash flow RSU Haji Surabaya sehingga berdampak bagi keterlambatan pembayaran jasa pelayanan tenaga kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa kelengkapan rekam medis untuk pengajuan klaim BPJS pada RSU Haji Surabaya pada triwulan 1 tahun 2021. Jenis penelitian yang dilakukan yaitu deskriptif analitik dengan pendekatan retrospektif. Teknik pengambilan sampel menggunakan Systematic Random Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 320 rekam medis pasien KRS rawat inap yang masuk ke ruang casemix. Hasil penelitian didapatkan kelengkapan rekam medis untuk pengajuan klaim sebanyak 200 (62,5%) dan ketidaklengkapannya sejumlah 120 (37,5%). Angka tertinggi indikator penghambat kelengkapan rekam medis berada pada indikator resume medis dengan nilai sejumlah 82 rekam medis dari 120 rekam medis pasien KRS yang masuk pada unit casemix RSU Haji Surabaya. Salah satu penyebab utama dari faktor penghambat kelengkapan rekam medis untuk pengajuan klaim yaitu dari faktor Man, yaitu terjadi miscommunication antar petugas ruangan rawat inap yang menyebabkan kelalaian dalam melengkapi pengisian rekam medis. Saran bagi RSU Haji Surabaya yaitu agar dapat meningkatkan kompetensi tenaga medis yang bertanggung jawab atas pengisian kelengkapan rekam medis pasien KRS agar memudahkan pada saat pelaksanaan klaim BPJS. Kata Kunci : Kelengkapan Rekam Medis, Indikator Ketidaklengkapan Rekam Medis, Pengajuan Klaim BPJS, Rumah Sakit.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kelengkapan Rekam Medis, Indikator Ketidaklengkapan Rekam Medis, Pengajuan Klaim BPJS, Rumah Sakit.
Subjects: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 651 Layanan kantor > 651.504 261 Rekam Medik
Divisions: Program Studi > D3 Rekam Medik dan Informasi Kesehatan
Depositing User: Indri Hartatiek Poerwatiningsih
Date Deposited: 09 May 2022 12:06
Last Modified: 27 Aug 2022 08:54
URI: http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/397

Actions (login required)

View Item View Item