IDENTIFIKASI REDESAIN FORMULIR REKAM MEDIS PERSETUJUAN TINDAKAN BEDAH SESAR DI RUMAH SAKIT GOTONG ROYONG SURABAYA

Mahmud, Aizhar Alfallah (2023) IDENTIFIKASI REDESAIN FORMULIR REKAM MEDIS PERSETUJUAN TINDAKAN BEDAH SESAR DI RUMAH SAKIT GOTONG ROYONG SURABAYA. Diploma thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.

[img] Text
COVER.pdf

Download (281kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (46kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (60kB)
[img] Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf

Download (159kB)
[img] Text
BAB III KERANGKA KONSEPTUAL.pdf

Download (47kB)
[img] Text
BAB VI PENUTUP.pdf

Download (48kB)

Abstract

Rekam Medis adalah berkas yang berisikan catatan dan dokumen tentang identitas pasien, pemeriksaan, pengobatan, tindakan, dan pelayanan lain yang telah diberikan kepada pasien. Formulir yang digunakan dalam pelayanan rekam medis di RS Gotong Royong Surabaya salah satunya yaitu formulir Persetujuan tindakan bedah sesar. Berdasarkan observasi awal di RS Gotong Royong Surabaya, formulir Persetujuan Tindakan Bedah Sesar yang digunakan masih belum sesuai dengan teori dari aspek antomi, fisik dan isi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis desain formulir persetujuan tindakan bedah sesar di RS Gotong Royong Surabaya yang ditinjau dari aspek anatomi, aspek fisik serta aspek isi. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan rancangan case study. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah bidan dengan 3 responden dan formulir rekam medis persetujuan tindakan bedah sesardi RS Gotong Royong Surabaya. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada desain formulir Persetujuan Tindakan Bedah Sesar di RS Gotong Royong Surabaya berdasarkan aspek fisik dan aspek isi sudah sesuai dengan ketentuan yang berlaku sedangkan ditinjau dari segi aspek anatomi terdapat kekurangan pada desain formulir Persetujuan Tindakan Bedah Sesar. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah diperlukan redesain Persetujuan Tindakan Bedah Sesar formulir dengan melengkapi item formulir yang perlu adanya penambahan item waktu dan penambahan titik pengisian pada bagian close formulir. Kata Kunci : Redesain formulir, Persetujuan tindakan, Bedah sesar, RS

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Redesain formulir, Persetujuan tindakan, Bedah sesar, RS
Subjects: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 651 Layanan kantor > 651.504 261 Rekam Medik
Divisions: Program Studi > D3 Rekam Medik dan Informasi Kesehatan
Depositing User: Nazilatur Rohmah
Date Deposited: 21 Dec 2023 08:17
Last Modified: 21 Dec 2023 08:17
URI: http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/672

Actions (login required)

View Item View Item