ANALISIS PENGENDALIAN PERSEDIAAN OBAT DI UNIT FARMASI RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK PERDANA MEDICA SURABAYA TAHUN 2019

Ningsih, Ucik Fitria (2019) ANALISIS PENGENDALIAN PERSEDIAAN OBAT DI UNIT FARMASI RUMAH SAKIT IBU DAN ANAK PERDANA MEDICA SURABAYA TAHUN 2019. Undergraduate thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.

[img] Text
COVER.pdf

Download (65kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (29kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (46kB)
[img] Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf

Download (94kB)
[img] Text
BAB III KERANGKA KONSEPTUAL.pdf

Download (21kB)
[img] Text
BAB VI PENUTUP.pdf

Download (16kB)

Abstract

Gudang Farmasi RSIA Perdana Medica belum optimal dalam melakukan penyediaan obat, yaitu belum adanya keseimbangan antara permintaan dan ketersediaan obat sehingga terjadi stock out. Jenis penelitian adalah kuantitatif deskriptif untuk mengetahui nilai investasi obat, mengetahui jumlah pemesanan optimum dan waktu pemesanan kembali obat generik dan obat paten di Gudang Farmasi RSIA Perdana Medica. Jenis data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari wawancara awal dan data sekunder melalui telaah dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 12 jenis obat (83,7%) obat generik tergolong kelompok A, 13 jenis (14,9%) obat generik tergolong kelompok B, dan 9 jenis (1,4%) obat generik tergolong kelompok C. Sedangkan hasil analisis obat paten berdasarkan ABC investasi, terdapat 9 jenis (81,4%) obat paten tergolong kelompok A, 11 jenis (18,1%) obat paten tergolong kelompok B, dan 2 jenis (0,5%) obat paten tergolong kelompok C. Jumlah pemesanan optimum untuk obat generik yang termasuk kelompok A mulai 6-54 item, kelompok B mulai dari 3-32 item, dan kelompok C mulai 2-15 item. Sedangkan untuk obat paten yang termasuk kelompok A mulai 3-29 item. Kelompok B mulai 2-24 item, dan kelompok C mulai 2-3 item. Waktu pemesanan kembali untuk obat generik kelompok A mulai 6-55 item, kelompok B mulai 6-12 item, sedangkan kelompok C mulai 6 item. Sedangkan waktu pemesanan kembali untuk obat paten kelompok A mulai 6-31 item, kelompok B mulai 6-18 item, sedangkan kelompok C mulai 6 item. Kata Kunci : Pengendalian persediaan obat, analisis ABC, Economic Order Quantity, Reorder Point

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Pengendalian persediaan obat, analisis ABC, Economic Order Quantity, Reorder Point
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan kesejahteraan sosial > 362 Masalah dan layanan, kesejahteraan sosial pada sekelompok orang > 362.11 Administrasi Rumah Sakit
Divisions: Program Studi > S1 Administrasi Rumah Sakit
Depositing User: Indri Hartatiek Poerwatiningsih
Date Deposited: 08 Sep 2021 15:10
Last Modified: 21 Mar 2022 14:03
URI: http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/227

Actions (login required)

View Item View Item