ANALISIS FAKTOR PENYEBAB KETIDAKLENGKAPAN PENGISIAN LEMBAR ASESMEN AWAL MEDIS DAN LEMBAR PENGKAJIAN KEPERAWATAN POLI ANAK DI RUMAH SAKIT TINGKAT III BRAWIJAYA SURABAYA

Rahmawati, Linda (2019) ANALISIS FAKTOR PENYEBAB KETIDAKLENGKAPAN PENGISIAN LEMBAR ASESMEN AWAL MEDIS DAN LEMBAR PENGKAJIAN KEPERAWATAN POLI ANAK DI RUMAH SAKIT TINGKAT III BRAWIJAYA SURABAYA. Diploma thesis, STIKES Yayasan RS. Dr Soetomo.

[img] Text
201611022 Linda Rahmawati.pdf
Restricted to Registered users only

Download (894kB)

Abstract

Setiap pelayanan kesehatan termasuk rumah sakit diwajibkan menyelenggarakan rekam medis yang berisi identitas, anamnesis, pemeriksaan fisik, laboratorium, diagnosa serta segala pelayanan dan tindakan medis yang diberikan kepada pasien. Dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan rawat jalan di Rumah Sakit Tingkat III Barwijaya Surabaya secara berkelanjutan, jumlah pasien baru lama poli anak rawat jalan pada Triwulan I Tahun 2019 sebanyak 1071 pasien dan belum pernah dilakukan penelitian tentang analisis ketidaklengkapan pengisisan lembar asesmen awal medis dan lembar pengkajian keperawatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor penyebab ketidaklengkapan pengisian lembar asesmen awal medis dan lembar pengkajian keperawatan di Rumah Sakit Tingkat III Brawijaya Surabaya. Setiap pencatatan dalam rekam medis harus diisi dengan lengkap sesuai dengan Permenkes Nomor : 269/Menkes/SK/II/2008. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Penelitian ini adalah penelitian observasional dengan teknik cross sectional yang mengidentifikasi penyebab tidak diisinya rekam medis dengan melakukan wawancara kepada perawat dan petugas rekam medis serta dilakukan analisis deskriptif. Metode penarikan sampel adalah simple random sampling. Sampel yang diteliti adalah lembar Asesmen Awal Medis dan Lembar Pengkajian Keperawatan Triwulan I Tahun 2019 berjumlah 91 dokumen rekam medis rawat jalan. Hasil kelengkapan didapatkan pada data lembar Asesmen Awal Medis 36% lengkap dan 64% yang tidak lengkap dan lembar pengkajian keperawatan 46% lengkap dan yang tidak lengkap 54% , yang disebabkan oleh faktor banyaknya pasien, kurang memaksimalkan dalam menjalankan SOP, sehingga masukan atau saran untuk Rumah Sakit yaitu meningkatkan sosialisasi tentang pentingnya pengisian lembar Asesmen Awal Medis dan Lembar Pengkajian Keperawatan rawat jalan di Rumah Sakit Tingkat III Brawijaya Surabaya. Kata Kunci : Kelengkapan, Asesmen Awal Medis, Pengkajian Keperawatan, Rekam Medis.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kelengkapan, Asesmen Awal Medis, Pengkajian Keperawatan, Rekam Medis
Subjects: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 651 Layanan kantor > 651.504 261 Rekam Medik
Divisions: Program Studi > D3 Rekam Medik dan Informasi Kesehatan
Depositing User: Nazilatur Rohmah
Date Deposited: 07 Sep 2021 03:19
Last Modified: 07 Sep 2021 03:19
URI: http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/200

Actions (login required)

View Item View Item