EVALUASI PERENCANAAN ALOKASI ANGGARAN DAN KEGIATAN DI RUMAH SAKIT

Wahyuni, Sri (2020) EVALUASI PERENCANAAN ALOKASI ANGGARAN DAN KEGIATAN DI RUMAH SAKIT. Undergraduate thesis, STIKES Yayasan RS Dr. Soetomo Surabaya.

[img] Text
COVER.pdf

Download (72kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (24kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (57kB)
[img] Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf

Download (135kB)
[img] Text
BAB V PENUTUP.pdf

Download (22kB)

Abstract

Judul penelitian ini adalah Evaluasi Perencanaan Alokasi Anggaran dan Kegiatan di Rumah Sakit. Evaluasi adalah salah satu cara yang dilakukan sebagai bahan perencanaan dimasa yang akan datang, setiap kegiatan yang dilakukan oleh rumah sakit membutuhkan anggaran. Sedangkan, anggaran berasal dari kemampuan pendapatan yang diterima oleh rumah sakit. Pendapatan tersebut kemudian dialokasikan kepada setiap kegiatan yang akan dilakukan, alokasi anggaran dan kegiatan harusnya sesuai dengan perencanaan yang telah ditentukan sebelumnya karena kinerja keuangan rumah sakit juga harus baik. Penelitian ini menggunakan 10 jurnal sebagai referensi dengan metode kuantitatif dan menggunakan literature review dengan teknik survey papper. Berdasarkan hasil kesimpulan dari penelitian ini evaluasi perencanaan alokasi anggaran sudah dilakukan dengan baik dan sesuai dengan perencanaan. Selain itu, rumah sakit juga melakukan alokasi anggaran berdasarkan pendapatan yang diterima. Untuk alokasi kegiatan sudah dilakukan sesuai perencanaan alokasi anggaran, meskipun ada beberapa yang tidak sesuai dengan perencanannya tetapi realisasi masih stabil. Ini dikarenakan rumah sakit tidak melakukan prioritas anggaran dan kegiatan. Dari hasil kesimpulan penelitian peneliti menyarankan kepada pihak rumah sakit selain proses perencanaan berdasarkan kebutuhan dan pendapatan, rumah sakit juga harus melihat history atau data yang dimiliki tahun sebelumnya sebagai perbaikan perencanaan. Bagi peneliti berikutnya diharapkan agar dapat meneliti secara langsung dilapangan menggunakan data lapangan, jika ingin menggunakan metode yang sama sebaikanya peneliti memperluas pembahasan alokasi anggaran, artinya lebih di spesifikkan kembali. Kata Kunci : Perencanaan, Alokasi Anggaran, Alokasi Kegiatan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Perencanaan, Alokasi Anggaran, Alokasi Kegiatan
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan kesejahteraan sosial > 362 Masalah dan layanan, kesejahteraan sosial pada sekelompok orang > 362.11 Administrasi Rumah Sakit
Divisions: Program Studi > S1 Administrasi Rumah Sakit
Depositing User: Indri Hartatiek Poerwatiningsih
Date Deposited: 26 Aug 2021 10:23
Last Modified: 07 Feb 2022 06:54
URI: http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/121

Actions (login required)

View Item View Item