EVALUASI TATALAKSANA RETENSI DOKUMEN REKAM MEDIS RAWAT JALAN BERDASARKAN STANDAR PROSEDUR OPERASIONAL DI RUMAH SAKIT UMUM HAJI SURABAYA

Gati, Sonieu Ayu Naima (2020) EVALUASI TATALAKSANA RETENSI DOKUMEN REKAM MEDIS RAWAT JALAN BERDASARKAN STANDAR PROSEDUR OPERASIONAL DI RUMAH SAKIT UMUM HAJI SURABAYA. Diploma thesis, STIKES Yayasan RS. Dr Soetomo.

[img] Text
COVER.pdf

Download (527kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (8kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (90kB)
[img] Text
BAB II KAJIAN PUSTAKA.pdf

Download (183kB)
[img] Text
BAB III KERANGKA KONSEPTUAL.pdf

Download (42kB)
[img] Text
BAB VI PENUTUP.pdf

Download (9kB)

Abstract

Standar Prosedur Operasional (SPO) adalah suatu perangkat instruksi/langkah - langkah yang dibakukan untuk menyelesaikan suatu proses kerja rutin tertentu, dimana SPO memberikan langkah yang benar dan terbaik berdasarkan konsensus bersama untuk melaksanakan berbagai kegiatan dan fungsi pelayanan yang dibuat oleh sarana pelayanan kesehatan berdasarkan standar profesi. Tujuan penelitian ini secara umum adalah mengetahui pelaksanaan retensi dokumen rekam medis bagian rawat jalan yang selama ini dilaksanakan berdasarkan SPO retensi di Rumah Sakit Umum Haji Surabaya. Berdasarkan pada survey awal melalui observasi dan wawancara dengan petugas rekam medis bahwa sudah ada Standar Prosedur Operasional, daftar pertelaahan, dan adanya Jadwal Retensi Arsip tetapi belum terlaksana secara optimal karena dari dua shaf rak dengan rata-rata 250 DRM masih ditemukan 65 DRM inaktif yang belum diretensi, hal tersebut menunjukan pelaksanaan retensi tidak berjalan dan bisa membuat rak penyimpanan menjadi overload. Jenis penelitian dirancang sebagai deskriptif dengan penyebaran kuisioner dan lembar observasi. Dimana variabel penelitian yaitu subjek penelitian 12 petugas filling rawat jalan, sedangkan objek penelitian yaitu dokumen rekam medis inaktif rawat jalan dan SPO retensi. Hasil penelitian didapatkan bahwa tingkat pengetahuan petugas tergolong kategori baik karena mencapai nilai presentase sebesar 66,6% diukur dari 14 soal kuisioner, sedangkan sarana dan prasarana retensi masih kurang seperti belum tersedianya ruang penyimpanan DRM inaktif yang sesuai SPO. Kesimpulan penelitian ini yaitu sudah ada SPO retensi namun pelaksanaan retensi DRM rawat jalan belum sesuai dengan SPO retensi yang ada. Tingkat pengetahuan petugas yang baik belum berbanding lurus dengan pelaksanaan retensi yang dilakukan petugas dilapangan. Saran dari penelitian ini yaitu melanjutkan penelitian pada tingkat sikap, karena pengetahuan yang baik belum tentu mempengaruhi sikap yang baik pula. Kata Kunci : Standard Operating Procedures (SOP), retensi, rawat jalan, pengetahuan, filling, rumah sakit.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Standard Operating Procedures (SOP), retensi, rawat jalan, pengetahuan, filling, rumah sakit.
Subjects: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 651 Layanan kantor > 651.504 261 Rekam Medik
Divisions: Program Studi > D3 Rekam Medik dan Informasi Kesehatan
Depositing User: Nazilatur Rohmah
Date Deposited: 26 Aug 2021 04:07
Last Modified: 27 Apr 2022 07:23
URI: http://repository.stikes-yrsds.ac.id/id/eprint/115

Actions (login required)

View Item View Item